Tips Mengatasi Sakit Kepala Tanpa Obat

Tips Mengatasi Sakit Kepala Tanpa Obat - Sakit kepala memang tidak ada yang pernah tahu kapan datangnya. Terkadang datang secara tiba-tiba dan membuat semua menjadi terhambat dikarenakan sakit kepala. Meskipun datangnya tidak terduga bukan berarti tanpa sebab. Penyebab sakit kepala yaitu depresi, kurang cairan, terlalu banyak mengonsumsi kafein, melewatkan waaktu makan dan masih banyak lagi penyebab sakit kepala. Setelah penyebab sakit kepala, sakit kepala itu sendiri ada berbagai macamnya seperti migrain, sakit kepala berkepanjangan, vertigo, sakit kepala cluster dan sebagainnya. Meskipun jenis sakit kepala dan penyebabnya ada banyak, bukan berarti sulit utnuk disembuhkan. Berikut adalah tips mengatasi sakit kepala tanpa obat:

1. Minum Air Putih
Terkadang sakit kepala disebabakan karena kurangnya cairan dalam tubuh atau disebut dengan dehidrasi. Maka air merupakan asupan yang sangat penting bagi tubuh. Sehingga apabila sakit kepala menyerang sebaiknya segeralah minum air putih. Setelah itu sebaiknya dibiasakan untuk minum air putih sebanyak 8-10 gelas per harinya agar tidak terkena sakit kapala.

Tips Mengatasi Sakit Kepala Tanpa Obat

2. Makan Pisang
Buah pisang memiliki banyak sekali manfaat yang diperlukan oleh tubuh. Kandungan potasium dan magnesium dalam pisang juga dapat meredakan sakit kepala. Apabila anda sedang migrain sebaiknya makan buah pisang untuk meredakannya.

3. Menggunakan es batu
Cara yang satu ini cukup efektif untuk menghilangkan sakit kepala. Hanya dengan mengompres atau menggosok-gosokkan es batu pada daerah yang pusing dapat meredakan sakit kepala.

4. Minum Kopi
Mengatasi sakit kepala dengan kopi?aneh memang, tetapi kandungan kafein yang terdapat dalam kopi dapat membantu meredakan sakit kepala. Yang terpenting tidak berlebihan ketika mengkonsumsinya, cukup 2-3 cangkir/ hari. Tetapi apabila anda berelebihan mengkonsumsi kopi dapat menjadi pemicu sakit kepala.


5. Streching (senam)
Sakit kepala bisa disebabkan oleh otot-otot yang tegang sehingga streching merupakan salah satu solusi untuk meredakan sakit kepala. Jadi ketika sakit kepala menyerang lakukanlah gerakan senam untuk mengendurkan otot-otot terutama dibagian leher.

Demikian 5 Tips mengatasi sakit kepala tanpa obat, semoga dengan tips tersebut sakit kepala yang menyerang anda segera hilang sehingga dapat menyelesaikan pekerjaan anda. Dan apabila tidak kunjung sembuh sebaiknya minum obat atau konsultasi dengan dokter karena sakit kepala bisa menjadi gejal penyakit lainnya.