BAHAYA IKAN BAKAR UNTUK IBU HAMIL

BAHAYA IKAN BAKAR UNTUK IBU HAMIL-Ibu hamil sangatlah penting untuk memperhatikan makanan yang dikonsumsinya. Karena ibu hamil sangatlah membutuhkan nutrisi yang cukup sehingga janin yang dikandungnya juga sehat. Ada beberapa makanan yang tidak baik bagi ibu hamil maka bagi seorang ibu perlu berhati-hati karena akan berdampak pada janin. Nah, apakah ikan bakar berbahaya bagi ibu hamil? jika ikan bakar adalah makanan dengan bahan dasar ikan yang diolah dengan cara dibakar untuk kemudian diberi tambahan berupa bumbu – bumbu supaya terasa lebih enak. Makanan yang satu ini bukan hanya lezat dikonsumsi secara langsung melainkan juga enak digunakan sebagai menu pendamping nasi.

Namun sayangnya tidak semua menu yang biasa kita santap sehari – hari memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan. Justru sebaliknya, ada beberapa makanan yang menimbulkan gangguan kesehatan dimana salah satunya adalah ikan bakar. Berikut penjelasannya:

1. Resiko terserang penyakit kanker lebih besar
Sama halnya dengan bahaya ikan lele dan bahaya keracunan timbal, Bahaya ikan bakar yang harus anda waspadai adalah peningkatan resiko terjadinya kanker. Peningkatan resiko kanker bisa juga bisa dipicu dari badan ikan yang diolah hingga gosong. Bagian ikan yang gosong dapat mengakibatkan radikal bebas di dalam tubuh. Gosong pada badan ikan juga mengandung banyak atom karbon yang dapat memicu kanker.

Selain itu, hal lain yang membahayakan dari ikan bakar adalah terdapatnya zat HCA ( Heteroclynic Amines) serta PAH ( Polyclynic Aromatic Hydrokarbon). Kedua jenis zat ini merupakan senyawa yang biasanya muncul pada makanan – makanan yang diolah dengan suhu tinggi. Bahan kimia HCA banyak dikaitkan dengan masalah kanker seperti kanker payudara, kanker prostat, kanker usus besar juga kanker lambung.

BAHAYA IKAN BAKAR UNTUK IBU HAMIL

2. Resiko terserang jantung koroner dan diabetes
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti di Harvard University of Public Health membuktikan bahwa mengonsumsi ikan bakar yang telah melalui proses pembakaran tidak sempurna mampu meningkatkan terjadinya jantung koroner dan diabetes. Salah satu tim peneliti mengungkapkan jika resiko terserang diabetes juga jantung koroner bisa diturunkan dengan cara menghindari konsumsi daging olahan yang terlalu banyak. Mereka juga menambahkan jika daging olahan lebih baik dibatasi pengonsumsiannya yaitu sebanyak 1 porsi pada tiap minggunya.

3. Hati – hati dengan pedagang nakal
Penggunaan tawas pada ikan bakar yang dilakukan oleh para pedagang nakal bisa menjadi hal buruk yang menganggu kesehatan anda. Penggunaan zat satu ini sangatlah berbahaya jika sampai masuk kedalam tubuh kita terutama untuk organ hati. Untuk mengonsumsi ikan bakar, ada baiknya jika anda membuatnya sendiri di rumah. Sehingga bisa mengawasi sendiri bahan- bahan yang akan digunakan. Pilihlah ikan yang masih segar dan gunakan cara mengolah ikan bakar yang benar. Selain itu, ada baiknya jika anda membatasi jumlah konsumsi ikan bakar anda.


4. Kanker payudara pada wanita
Peningkatan kanker payudara ini umumnya tejadi bagi mereka yang telah mengalami masa menopause. Hal ini disebabkan oleh kadar estrogen yang telah menurun. Pengolahan yang berada pada suhu tinggi umumnya meningkatkan kadar HCA yang mampu meningkatkan resiko terbentuknya kanker payudara pada wanita.

Demikian adalah bahaya ikan bakar bagi kesehatan ibu hamil, yang terpenting adalah tahu bagaimana melakukan pengolahan ikan bakar yang baik sehingga tidak memberikan dampak buruk bagi yang mengkonsumsinya.