8 Manfaat Luar Biasa Ketika Berpuasa

Sebentar lagi mendekati bulan ramadhan, dimana umat islam yang mampu diwajibkan untuk melakukan puasa. Menahan dari makan dan minum sebelum matahari terbit sampai matahari terbenam, selain itu supaya puasanya sempurna perlu untuk menjaga hati, dan anggota tubuh lainnya untuk selalu melakukan ketaatan. Apa manfaat puasa untuk kesehatan? Setelah anda melakukan puasa dengan baik maka anda akan mendapatkan manfaat yang luar biasa, berikut adalah manfaat puasa untuk kesehatan tubuh:

1.Menurunkan berat badan
Puasa merupakan cara yang aman untuk menurunkan berat badan, karena puasa dapat membakar sel-sel lemak lebih efektif disbanding dengan metode diet yang lainnya.



2.Memiliki Kadar Insulin yang stabil
Sensitifitas insulin akan membaik jika anda melakukan puasa sehingga akan dapat mentolerir gula yang ada dalam tubuh yang dapat menyebabkan diabetes. Sehingga gula darah anda tetap dalam ambang batas yang baik.

3.Memiliki metabolisme tubuh yang baik
Ketika anda berpuasa maka system pencernaan beristirahat sehingga proses metabolisme tubuh berjalan dengan baik. Selain itu, dengan beristirahatnya system pencernaan  anda juga akan memiliki usus yang sehat.

4.Memiliki umur yang lebih panjang
Apa hubungannya puasa dengan umur panjang?dengan puasa maka banyak organ tubuh yang beristirahat sehingga membuat organ tubuh menjadi sehat dengan begitu dapat membuat tubuh tetap muda dan meperlambat penuaan.

5.Meningkatkan fungsi otak
Dengan berpuasa dapat meningkatkan fungsi otak anda dikarenakan dapat mengaktifkan sel-sel batang otak sehingga dapat diubah menjadi neuron baru. Dengan memiliki neuron yang baru maka kesehatan saraf otak dapat terjaga dengan baik. Dengan begitu anda dapat erhindar dari penyakit Parkinson dan Alzheimer.

6.Meningkatkan imunitas
Puasa dapat menybabkan seseorang memiliki imunitas tubuh yang baik dikarenakan berpuasa mengurangi radikal bebas dan peradangan yang terjadi pada tubuh.

7.Memiliki kualitas hidup yang lebih baik
Puasa selain memberikan efek yang baik bagi tubuh juga memberikan efek yang baik bagi kesehatan jiwa. Ketenangan hati akan didapat jika melakukan puasa dengan baik bahkan puasa dapat menyebabkan anda menjadi hamba yang lebih bersyukur.

8.Kulit sehat dan mencegah jerawat
Dengan berpuasa maka metabolisme tubuh berjalan dengan baik sehingga sel-sel kulit yang rusak dapat diganti yang mana terjadi regenerasi kulit.

Itulah 8 manfaat puasa yang luar biasa,selain mendapatkan pahala dari puasa yang dijalankan tetapi juga mendapatkan kesehatan tubuh akibat berpuasa.