Setiap orang memiliki kebiasaan yang dilakukan setiap harinya. Ketika setiap orang sudah memiliki kebiasaan maka akan sulit untuk dicegah maupun menghilangkan kebiasaan tersebut. Maka dari itu begitu pentingnya mengetahui apakah kebiasaan anda memberikan manfaat atau malah memberikan efek yang buruk bagi kesehatan anda. Berikut adalah kebiasaan yang berakibat buruk terhadap kesehatan anda:
1.Terlalu lama menonton tv
Duduk yang terlalu lama dapat mengakibatkan anda terserang penyakit jantung dan stroke. Kurangnya gerakan dapat mempengaruhi kadar lemak dan kadar gula anda. Menonton tv terlalu lama juga akan mengurangi kesehatan mata anda.
2.Sering depresi
Orang yang terlalu sering depresi akan menyebabkan terserang penyakit jantung. Atasilah masalah anda supaya tidak berlarut-larut, datangilah orang yang anda anggap mampu membantu memecahkan masalah anda sehingga depresi dapat dihindari.
3.Mendengkur
Tidur yang pulas merupakan nikmat tersendiri bagi setiap orang, tetapi jika tidurnya sambil mendengkur maka akan mengganggu orang yang disekitarnya. Kebiasaan mendengkur juga tidak baik dikarenakan ada gangguan system pernapasan anda. Ini juga berakibat tekanan darah menjadi tinggi. Jika tekanan darah terlalu tinggi dapat berakibat terhadap kesehatan jantung anda. Konsultasikan kepada dokter apa yang menjadi penyebab anda mendengkur sehingga bisa dicarikan solusinya.
4.Minuman beralkohol
Kenapa dari segi agama minuman beralkohol itu haram?karena memang memiliki dampak yang buruk terhadap kesehatan anda. Orang yang terbiasa Minum-minuman beralkohol dapat menyebabkan terserang penyakit jantung, ginjal dan penyakit lainnya yang disebabkan oleh minuman beralkohol.
5.Makan terlalu banyak
Sesuatu yang berlebihan memang tidak baik, terbiasa makan terlalu banyak dapat menyebabkan anda obesitas dan gangguan system pencernaan yang dapat menimbulkan berbagai penyakit seperti penyakit jantung. Makanlah secukupnya dan jangan terlalu sering minum-minuman yang manis, gantilah dengan minum air putih dan itu lebih menyehatkan
6.Sering makan daging
Orang yang tebiasa makan daging merah dapat menyebabkan terserang kolestrol dan penyakit jantung ini dikarenakan didalam daging merah terdapat kandungan lemak jenuh yang tinggi.
7.Merokok
Orang yang merokok atau orang yang tinggal bersama perokok lebih mudah terserang penyakit jantung akibat pembekuan darah akibat cemaran asap rokok. Dan masih banyak lagi akibat buruk dari kebiasaan merokok, hindarilah rokok dan asap rokok.
Itulah 7 kebiasaan yang berakibat buruk terhadap kesehatan anda, dan masih banyak lagi kebiasaan buruk lainnya yang berakibat terhadap kesehatan. Perhatikan apa yang menjadi kebiaasan anda sehingga kesehatan tubuh dapat terjaga dengan baik.